Hari Kedua Kampanye, Cawabup Ali Rahman Sambangi Warga Kampung Karangan

Cawabup Way Kanan, Ali Rahman kampanye terbatas di Kampung Karangan. (foto: ist)
Cawabup Way Kanan, Ali Rahman kampanye terbatas di Kampung Karangan. (foto: ist)

WAY KANAN-Calon wakil bupati (Cawabup) Way Kanan, Ali Rahman yang berpasangan dengan calon bupati (Cabup), Raden Adipati Surya pada hari kedua kampanye kembali mengunjungi salah satu Kampung Tua yaitu, Kampung Karangan di Kecamatan Bumiagung. Jumat (02/10/2020).

Kunjungan Cawabup Ali Rahman ke kampung tua didampingi Ketua DPD II Partai Golkar yang juga anggota DPRD Kabupaten Way Kanan, Bambang Irawan bersama Lukman politisi dari PAN.

Kedatangan Ali Rahman disambut hangat oleh masyarakat Kampung Karangan, karena sudah mereka anggap seperti keluarga sendiri.

Ali Rahman mengatakan, bahwa kedatangannya tak lain untuk meminta doa restu dan dukungan serta pilihan dari masyarakat atas Pencalonan dirinya dan Raden Adipati Surya sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan Priode 2021-2026.

“Saya mohon kepada masyarakat dan sekalian mohon doa kepada Allah supaya pada Pemilihan nanti saya dan Pak Adipati dapat terpilih. Mudah-mudahan kami dapat bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Ali Rahman.

Bertemu dengan warga Kampung Karangan, Ali Rahman mengaku bukan orang baru di Kabupaten Way Kanan, karena sebelumnya pernah bertugas di Kecamatan Bahuga pada tahun 1993-1997 dan tahun 2000-2005.

“Tentu ini akan menjadi tambahan semangat, untuk menang pada Pilkada 2020 ini. Saya yakin dan percaya, masyarakat Kampung Karangan akan memilih pasangan calon nomor urut 2,” ujarnya.

Usai bertemu masyarakat Kampung Karangan Ali Rahman sholat Jumat berjamaah di Masjid Al-Istiqomah, Dusun Karang Dadi Kampung Karangan.

Hari kedua kampanya, Cawabup Ali Rahman bersama tim melakukan pertemuan dengan masyarakat Kecamatan Bumiagung, Buay Bahuga, Bahuga dan Way Tuba. (rls/apri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *