WAY KANAN-Bupati Way Kanan, Raden Adipati Surya menghadiri acara pisah sambut Kepala Kementerian Agama (Kemenag) dari M Isa kepada Helmi di Gedung Serba Guna (GSG) kabupaten setempat, Rabu (27/01/2021).
Bupati Way Kanan, Adipati mengatakan, bahwa kinerjanya selama kurang lebih 4 tahun sangat luar biasa, dan pernah merasa lelah dalam bekerja.
Ia juga mengucapkan selamat datang kepada Helmi sebagai Kepala Kemenag Way Kanan yang baru.
“Saya yakin dan percaya, pak Helmi dengan bekal pengalaman dari tempat tugas sebelumnya, dapat melaksanakan tugas dengan baik di Kabupaten Way Kanan,” imbuhnya.
Sementara itu, M Isa menyampaikan terimakasih kepada Bupati Adipati Surya yang telah mempercayai dirinya selama menjabat Kepala Kemenag Way Kanan.
Menurut Isa, selama bertugas di Kabupaten Way Kanan banyak keneganan yang tidak akan pernah dilupakan, karena banyak ilmu yang bermanfaat selama kurang lebih 4 tahun menjadi Kepala Kemenag.
“Harapan saya, dengan kepemimpinan pak Helmi Kemenag Way Kanan lebih maju lagi, khususnya dalam bidang keagamaan,” kata M Isa.
Sementara itu, Helmi selaku Kepala Kemenag Way Kanan yang baru mengatakan, selama bertugas di Kabupaten Way Kanan dapat berkerja sama dengan semua pihak untuk memajukan bidang keagamaan di kabupaten setempat.
“Saya sangat berterima kasih, dengan amanah ini. Karena, dapat bertugas di kampung halaman yaitu, Kabupaten Way Kanan,” pungkasnya. (*/Apriyadi)