Satu Rumah Hangus Dilalap Sijago Merah di Air Hitam Lambar

LAMPUNG BARAT – Telah terjadi kebakaran sebuah rumah milik Hj.Suti (75) di Pemangku Margoyoso 2, Pekon Semarang Jaya, Kecamatan Air Hitam, Lampung Barat (Lambar). Senin (20/05/2024)

Haiza Rinza, Kasat Pol PP dan sebagai Kepala Damkar Lambar, membenarkan kejadian tersebut terjadi sekira jam 10:30.

“Kebakaran rumah sebuah milik masyarakat pekon Semarang jaya A/n Ibu Hj Suti usia 75 tahun bertempat dipinggir jalan alternatif air hitam-way tenung tepatnya di pemangku Margoyoso 2 pekon Semarang jaya kecamatan air hitam yg diakibatkan dari konsleting listrik dan langsung merembet ke dalam dikarenakan banyaknya matrial dari bahan kayu yg sangat mudah terbakar mengakibatkan kebakaran menghanguskan semua barang yang ada,” Jelasnya

Selanjutnya Anggota pol PP Kecamtan Air hitam, Babinsa berkordinasi dengan pihak damkar yang bepusat di Kecamatan Way Tenong dan Kebun Tebu dan Babinkatibmas serta di bantu oleh aparatur pekon dan masyarakat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya.

Setengah jam kemudian mobil damkar dari kec way Tenong tiba dilokasi di susul mobil damkar dari kebun tebu, disaat mobil damkar tiba keadaan rumah sudah hangus terbakar dan tidak ada peralatan yg bisa diselamatkan semuanya habis terbakar

” Setengah jam baru mobil pemadam datang satu unit dari way tenang dan satu unit lagi dari kebun tebu tapi karena jarak dan kondisi jalan susah untuk akses sampai disana peralatan-peralatan rumah sudah tidak bisa di selamatkan”sambungnya

Sampai disini tidak ada korban jiwa, kerugian materil keseluruhan yang terbakar diperkirakan sekitar kurang lebih 100 Juta Rupiah.(Anton)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *