Kasus Covid-19 di Tulangbawang Barat Bertambah Satu

Ilustrasi
Ilustrasi

TULANGBAWANG BARAT-Pasien terkonfirmasi covid-19 di Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) bertambah 1 orang lagi. Sehingga total pasien yang tengah diisolasi dan dirawat di RSUD Tubaba berjumlah dua orang.

Penambahan kasus baru tersebut dibenarkan Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Tubaba, Eri Budi Santoso.

“Setelah 10 orang pasien kemarin dinyatakan sembuh, hari ini ada penambahan 1 kasus baru, yakni Ny M (60) pasien 27 yang merupakan istri dari Tn F (65) pasien 24 yang sudah dinyatakan sembuh,” kata dia.

Ebe, sapaan akrabnya, mengatakan , Ny M tersebut merupakan warga Tiyuh Daya Asri, Kecamatan Tumijajar, dinyatakan terkonfirmasi Covid-19 setelah dilakukan pemeriksaan swab di Labkesda Provinsi Lampung tanggal 31 Oktober 2020 dengan hasil konfirmasi Covid-19.

“Ny M saat ini sudah diisolasi dan dirawat di RSUD Tubaba. Sehingga sampai hari ini Pemkab Tubaba mengisolasi dan merawat pasien Covid-19 sebanyak 2 orang yakni Ny M dan Tn SH,” tambahnya.

Ebe menambahkan, Satgas Covid-19 Kabupaten Tubaba selanjutnya akan mentracking warga yang kontak erat dengan pasien 27.

“Ny.M ini merupakan hasil tracking dari suaminya, kita akan mentracking kembali orang-orang yang memiliki kontak erat dengan pasien,” tutupnya.

Hingga hari ini, warga Kabupaten Tubaba tercatat 31 orang yang terkonfimasi Covid-19, dengan rincian sebanyak 28 orang dinyatakan sembuh, 1 orang meninggal dunia, dan 2 orang tengah menjalani perawatan dan isolasi di RSUD Tubaba. (Jim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *